Perbedaan Variabel Lokal dengan Global Bahasa C++ |
Dalam ruang lingkupnya, Variabel dapat kita bedakan menjadi 2 yakni Variabel Global dengan Variabel Lokal. Penentuan penulisan variabel lokal ataupun global tergantung dengan penentuan deklarasi variabel dalam sebuah program.
Sebelum kita melanjutkan mengenai materi kita, alangkah lebih baik kita mereview mengenai apa itu variabel ??..Variabel merupakan suatu tempat yang digunakan untuk menyimpan atau menampung suatu data di dalam memori, dimana memori tersebut dapat menyimpan dan mengubah selama proses pembuatan program.
Maka dari itu dapat kita tahu fungsi suatu variabel yakni sebagai menyimpan suatu data di dalam memori, dan dapa berubah berubah sesuai kebutuhan program. Selanjutnya mari kita mengenal variebl global dan variabel lokal.
Variabel Global
Variabel Global merupakan variabel yang dibutuhkan dan dapat dikenal oleh semua lingkungan saat kita buat program tersebut.Setiap menuliskan kode program di dalam Bahasa Pemrograman C++ pasti kita menggunakan fungsi utama, di C++ nama fungsi utama yakni main(). Variabel Global disini merupakan fungsi di luar fungsi main(), jadi bukan di dalam fungsi main tersebut, tapi diluar fungsi main.
Dapat disimpulkan bahwasannya Variabel global merupakan variabel yang pakai atau dipanggil ataupun dikenali oleh seluruh program tak terkecuali fungsi main sendiri. Variabel Global ini mempunyai tujuan untuk menghemat dalam penulisan kode program. Karena cukup menuliskan variabel yang sama cukup satu kali. Untuk Lebih jelasnya mari lihat contoh diberikut ini.
Contoh Variabel Global
#include <iostream>
using namespace std;
int a;
void cinta(){
//Assign nilai ke dalam variabel a
a=100;
cout << "Nilai a Pada Fungsi Void : " << a <<endl;
}
int main (){
//mengisi nilai kedalam variabel a
a=10;
cout << "Nilai a Pada Fungsi Main : " << a <<endl;
cinta();
return 0;
}
Hasil Compile
Perbedaan Variabel Lokal dengan Global Bahasa C++ |
Dari Program tersebut dapat kita liha bahwa deklarasi varibel global tersebut tidak dilakukan dalam Fungsi Main / Fungsi Void
Variabel Lokal
Variabel lokal merupakan variabel yang hanya dimengerti oleh sebuah fungsi tertentu. Karena variabel lokal dilakukan dalam lingkup fungsi tertentuContoh Variabel Lokal
#include <iostream>
using namespace std;
void cinta(){
//Assign nilai ke dalam variabel a
int a;
a=100;
cout << "Nilai a Pada Fungsi Void : " << a <<endl;
}
int main (){
//mengisi nilai kedalam variabel la
//a=10; salah
// cout << "Nilai a Pada Fungsi Main : " << a <<endl;
int b;
b=99;
cout << "Nilai b Pada Fungsi Main : " << b <<endl;
cinta();
return 0;
}
Hasil Compile
Perbedaan Variabel Lokal dengan Global Bahasa C++ |
Kita dapat lihat bahwa variabel diletakkan dalam fungsi main, dan void.
Perbedaan Variabel Lokal dan Variabel Global
- Variabel Global dideklarasikan di luar suatu fungsi, sedangkan variabel lokal dideklarasikkan dalam lingkup Fungsi
- Variabel Global dapat dikenali oleh seluruh fungsi, sedangkan variabel lokal hanya dikenali pada fungsi tertentu.
Pada kalimat atas dapat kita lihat perbedaan antara variabel lokal dengan variabel global yang paling dapat kita lihat dan perlu kita ketahui.
Itu saja yang dapat saya sampaikan mengenai Perbedaan Variabel Lokal, dan Variabel Global. Semoga dengan artikel ini memberikan banyak manfaat untuk kalian semua sebagai bahan menambah ilmu, bahan tugas, atau sebagai menambah wawasan saja. Jika terdapat pertanyaan jangan ragu untuk bertanya dengan cara menulis di kolom komentar atau bisa lewat form contok situs ini. Sekian dan Terima Kasih telah berkunjung di situs kami.
Perbedaan Variabel Lokal dengan Variabel Global
Terima Kasih
OmahInformatika.xyz
0 Response to "Perbedaan Variabel Lokal dengan Variabel Global Bahasa C++"
Post a Comment